Pemantauan Pelaksanaan ANBK Tahun 2022 Oleh Dinas Pendidikan Mamuju Tengah
Pelaksanaan hari kedua ANBK pada hari Kamis tanggal 03 November 2022 di UPTD SD Inpres Sinabatta mendapatkan kesempatan kunjungan bapak Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Mamuju Tengah yaitu bapak Marhudding, S.Pd.I, M.M bersama Kabid Pembinaan SD Muhammad Arif S.Pd, M.Pd, Kabid Pembinaan SMP Irwan Ismail, S.Pd, M.Ap, Kasi Kurikulum SMP Anwar AN, S.Pd, M.Pd, Kasi Kurikulum SD Heriansyah, S.Pd, M.Pd dan Staf lainnya. Kunjungan kali ini merupakan kunjungan dari beberapa sekolah yang menjadi sekolah pemantauan pelaksanaan ANBK 2022. Salah satunya adalah UPTD SD Inpres Sinabatta, yang merupakan tempat sekolah menumpang pelaksanaan ANBK bagi UPTD SD Inpres Salupangkang IV. Bapak Sekretaris Dinas Pendidikan Mamuju Tengah beserta jajarannya juga turut memantau hari kedua pelaksanaan ANBK pada ujian Numerasi dan Survei Lingkungan Belajar.
#Merdekabelajar
#ANBK2022
Komentar
Posting Komentar